Detail Cantuman

Analisis Strategi Promosi Produk Distro dalam Meningkatkan Performa Usaha: Studi Kasus Pada Usaha Distro Skaters di Bandung

Analisis Strategi Promosi Produk Distro dalam Meningkatkan Performa Usaha: Studi Kasus Pada Usaha Distro Skaters di Bandung


Tugas akhir ini dilakukan dengan cara menganalisa faktor internal dan faktor eksternal Distro Skaters. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memberikan rekomendasi strategi promosi bisnis yang dapat diterapkan oleh Perusahaan Distro Skaters untuk meningkatkan performa usaha untuk jangka pendek dan jangka panjang. Penelitian ini dilakukan dengan cara mengobservasi dan mensurvey secara langsung usaha Distro Skaters yang berlokasi di Bandung. Wawancara dilakukan kepada pemiliknya langsung, kemudian hasilnya dianalisa untuk mengetahui performa usaha. Selain itu, penelitian ini juga dijelaskan dengan menggali informasi dari studi literatur yang terkait dengan topik penelitian. Data dikumpulkan dari berbagai sumber baik data langsung dari perusahaan maupun data sekunder yang berasal dari sumber yang relevan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa produk Distro Skaters harus meningkatkan strategi promosi mereka. Beberapa langkah strategi promosi internal yang dapat dilakukan untuk meningkatkan performa usaha adalah: Pertama, dengan menggunakan strategi model Diamond (Diamond Model Strategy), kedua, dengan menggunakan tujuh aspek bauran pemasaran (7P's Marketing Mix) seperti produk, promosi, harga, tempat, proses, orang, dan bukti fisik dan ketiga, menggunakan strategi Dorongan Konsuman (Customers Driven Strategy) seperti segmentasi, target, diferensiasi, dan posisi. Bauran pemasaran memiliki peran yang paling dominan dalam meningkatkan performa usaha.


LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab
Pengarang Elsa Febri Indrianti - Personal Name
Edisi
No. Panggil
Subyek Strategi Promosi, Performa Usaha, dan Distro Skate
Klasifikasi
Judul Seri
GMD Business Administrasi
Bahasa Indonesia
Penerbit Tanri Abeng University
Tahun Terbit 2021
Tempat Terbit Jakarta
Deskripsi Fisik
Info Detil Spesifik


Citation

. (2021).Analisis Strategi Promosi Produk Distro dalam Meningkatkan Performa Usaha: Studi Kasus Pada Usaha Distro Skaters di Bandung.(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd

 



Homepage Info

Welcome To 

Repositori Dokumen

TANRI ABENG UNIVERSITY

Media Sosial / Kanal

Facebook Repository Files Documentation Official
Youtube Repository Files Documentation Official
Instagram Repository Files Documentation Official

Address

TANRI ABENG UNIVERSITY
Jl. Swadarma Raya No.58
Kelurahan Pondok Ulujami, Kecamatan Pesanggerahan, Kota Jakarta Selatan Selatan
E: yenti.sumarni@tau.ac.id